Rabu, 06 April 2016

Cara Mendapatkan Pokemon Shiny


Seperti yang sudah kalian ketahui bahwa pokemon shiny merupakan pokemon yang sangat sangat langka dan untuk mendapatkannya kita harus memiliki keberuntungan yang sangat tinggi. Untuk itu saya telah merangkum berbagai cara atau metode untuk mendapatkan shiny pokemon. Meskipun telah banyak metode untuk mendapatkannya tetap saja metode ini membutuhkan kesabaran karena prakteknya tidak semudah teorinya.
  • Standard Method 

Cara yang satu ini kita tidak membutuhkan alat apapun, kita hanya memerlukan niat dan keberuntungan.  Cara ini biasanya digunakan pada game generasi II dan III, yakni dengan cara cek pokemon yang ingin kita dapatkan shiny-nya di pokedex, setelah itu pergi ke tempat yang sudah ditentukan berkelilinglah di area rerumputan dan pokemon shiny akan ditemukan. Kelemahan dari cara ini adalah pokemon yang kita dapat shiny-nya belum tentu sesuai dengan harapan kita, karena aka nada banyak pokemon yang muncul di area yang sama dengan pokemon buruan kita selain itu metode ini juga akan memakan banyak waktu.
  • Soft Reset

Cara ini hanya bisa digunakan pada pokemon starter dan pokemon legenda. Caranya adalah save game kita tepat sebelum memilih pokemon atau melawan pokemon legenda, setelah itu pilih/lawan pokemonnya jika tidak shiny maka ulangi game tersebut (soft reset). Ulangi terus hingga kalian menemukan pokemon shiny pilihan kalian. Cara ini juga membutuhkan kesabaran dan waktu yang lama. Banyak trainer yang mengulangnya hingga ribuan kali, tapi ada juga yang hanya mencoba puluhan kali sudah mendapat pokemon shiny.
  • Masuda’s Method 

Masuda’s Method adalah cara meningkatkan kemungkinan mendapatkan pokemon shiny dengan cara breeding. Cara ini diperkenalkan pada game generasi IV, dilakukan dengan menternakkan dua pokemon dari game dengan region yang berbeda. Contohnya jika kalian ingin mendapatkan shiny Charmander dan kalian telah memiliki Charmander jantan dari game HG/SS region USA maka kalian perlu mendapatkan Charmander betina dari game region lain seperti HG/SS region Jepang atau lainnya. Cara ini meningkatkan kemungkinan shiny menjadi 5/8192 dan pada generasi V kemungkinannya menjadi 6/8192.
  • Chaining

Sebelum melakukan chaining pastikan kalian telah memiliki PokeRadar. PokeRadar hanya didapat di game generasi IV dan VI. PokeRadar berguna untuk menemukan pokemon yang sama secara terus menerus. Dengan cara ini maka kemungkinan shiny menjadi 1/200 jika chaining telah mencapai 40 (maksimal). Tapi jangan senang dulu, karena cara ini juga tergolong cara yang sulit. Pertama kita harus memahami konsep dasar dari chaining ini, jika kita salah dalam memilih tempat yang bergerak maka chaining akan diulang dari awal.  

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © Pokemology | Designed With By Blogger Templates
Scroll To Top